Polres Tasikmalaya Kota- - Aipda Doni Anggita Siim Polres Tasikmalaya Kota harus memikul logistik Pemilu saat lakukan disteibusi di Keluraha Sukamajukaler Kecamatan Indihiang Kota Tasikmalaya, Selasa (13/02/24)
Hal itu dilakukan karena dari 35 TPS di Kelurahan Sukamajukaler berada di gang-gang sempit rumah warga , sehingga sepeda motor pun tidak bisa masuk.
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono melalui Kapolsek Indihiang Kompol H Iwan membenarkan bahwa adanya TPS di dalam perumahan padat penduduk.
"Ya benar, dan personel turut serta gotong royong memikul logistik Pemilu keluar masuk gang sempit agar segera sampai di TPS, " ungkapnya
Baca juga:
Teknik Kampanye dan Pelaporan Dana Kampanye
|
Ia menjelaskan, jajarannya bersinergi dengan pihak terkait guna mendistribusikan logistik Pemilu, dan memastikan hari ini semuanya sudah sampai di TPS.
"Kami pastikan untuk wilayah Kelurahan Sukamajukaler, hari ini sudah kami distribusikan ke 35 TPS, " jelasnya
Selanjutnya Kapolsek menambahkan bahwa pihaknya menjalin kordiansi dengan tokoh agama dan masyarakat untuk bersama sama menjaga kondusifitas kamtibmas , agar pelaksanaan Pemilu besok dapat berjalan aman damai dan lancar.